Posted by : Endra Nero
Kamis, 09 Mei 2013
Tag :// info,
Tag :// Tokusatsu
BIMA SATRIA GARUDA!!! yup, film superhero indonesia yang pembuatannya bekerja sama dengan ishimori production (pembuat serial kamen rider jepang)
dalam film superhero ini, berkisah tentang dunia paralel, sebuah dunia dalam kegelapan abadi tanpa matahari, air, oksigen, dan elemen sumber kehidupan. Dunia tersebut dikuasai VUDO, organisasi hitam pimpinan Rasputin yang jahat.
VUDO ingin merampas kekayaan alam di Bumi demi keberlangsungan dunia mereka. Ray, seorang pemuda Bumi, terpilih menjadi pahlawan untuk melindungi Bumi dari serangan VUDO.
Official Teaser :
keliatannya memang seru, di dukung dengan efek2 + kostum yang emang bener2 keren!!
Film ini dibintangi oleh Christian Loho (BIMA alias Ray Bramasakti), Rayhan Febrian (Randy Iskandar), Stella Cornelia JKT48 ( Rena Iskandar), Adhitya Alkatiri (Mikhail), dan Sutan Simatupang (Rasputin)
bahkan syuting pembuatan film ini disambangi Menteri Dalam Negeri dan Komunikasi Jepang Mr. Yoshitaka Shindo, juga Ishimori Production
Film bertema kepahlawanan di Indonesia memang bisa dihitung jari. Adapun untuk film "Bima Satria Garuda" sendiri diharapkan bisa menjadi trend baru di kalangan pecinta drama laga kepahlawanan seperti diungkapkan menkominfo Jepang.
"Saya telah melihat syuting film"Bima Sang Garuda", dan saya yakin pasti film ini akan menjadi hits," kata Yoshitaka Shindo saat ditemui di studio MNC Shop, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa 30 April 2013
"Saya senang drama seperti ini dibuat, dan saya senang teknologi Jepang digunakan di seluruh dunia dan pertama kali digunakan di Indonesia," Lanjut Mr. Yoshitaka Shindo.
Agar bisa lebih dekat dengan masyarakat, tokoh-tokoh di Bima Sang Garuda akan dibuat mainannya.
”Ini akan dibuatkan merchandise, produksi mainan seperti Power Rangers, bahkan sampai makanan dan pakaian anak-anak,” ujar Senior Vice President Global Mediacom Reino Barack.
BIMA Satria Garuda, yang dibuat sepanjang 26 episode, akan mulai tayang pada 30 Juni 2013 setiap Minggu pukul 08.30 WIB dan Sabtu 15.00 WIB (siaran ulang) di RCTI.
Semoga bisa menginspirasi indonesia untuk membuat film2 superhero indonesia yang lain! Maju terus perfilman indonesia
;
Artikel Terkait Lainnya :
info
- Fakta Mengejutkan Tentang Musik
- Pendulum Summon dan Pendulum Monster - Yugioh ARC-V
- Komik Horoskop - Sifat Seseorang Menurut Zodiaknya
- YUGIOH ARC-V - Yugioh yang akan hadir di 2014
- Trik Seputar Youtube
- Sejarah Lahirnya Line, KakaoTalk, WeChat dan WhatsApp
- Ingin Menyenangkan Kucing? Inilah Bagian yang Harus disentuh dan dihindari
- Happy 2nd Birthday Nero Vista
- Kamen Rider Gaimu
- Plants VS Zombies - Garden Warfare
- Dread Out - Game keren Karya anak Bangsa
- Temuan Arkeologi di Gunung Padang Bisa Ubah Peta Peradaban Dunia
- Bahasa Indonesia akan Menjadi Bahasa Resmi ASEAN
- List Anime Spring 2013
- Cara Membuat Youtube menari Harlem Shake
- 10 Film Animasi Keren Yang Akan Hadir di Tahun 2013
- Vertical Camping
- 7 Cara untuk mencari arah tanpa menggunakan kompas
- Tips Mudah Mengatasi Tersedak Makanan, Salah Bantal, Kram Kaki, Kaki Kesemutan, dan Cegukan
- Cara Membaca Kalender Kiamat Maya
- Samsung Galaxy Note II
- Spesifikasi dan Fitur - Fitur di iPhone 5
- 100 Ciri khas warga Indonesia
- Bereksperimen dengan teh celup
kok kaya kamen rider ryuki ya....
BalasHapusbeda jauh lah sob :D
BalasHapusberharap Den-o ato Decade ikutan juga wkwkwkw
BalasHapus