Posted by : Endra Nero Minggu, 07 Juli 2013


Selamat pagi sobat NVB, dan selamat hari minggu. Kali ini akan saya share pc games online sekaligus offline yang sangat2 keren + lengkap dari seri2 games Yugioh lainnya, 6000 lebih kartu dan semua effect yang sesuai ada disini, sekaligus ini Otomatis! Semua kartu dari normal, effect, synchro, xyz, fusion, ritual, gemini, tuner, union, spirit, toon bisa kamu gunakan!

Tidak perlu bingung dengan efek karena game ini akan menjalankan sendiri effectnya, kamu hanya tinggal menyetujui efeknya atau tidak, dan di game ini kamu bisa menggunakan kartu2 TCG dan OCG, ada juga kartu di anime, tapi rata2 kartu anime di banned semua alias tak bisa digunakan tapi kita masih bisa membaca efek2nya,

tampilan pembuka :



akan saya jelaskan satu persatu dari menu2 diatas

1. Multiplayer



Multiplayer adalah menu yang digunakan untuk memainkan secara online, tentu saja kamu perlu koneksi internet disini XD



untuk memainkan online, pertama kamu harus memilih server, ada 3 server sebenarnya, tapi saya sarankan memakai server LINUX saja, setelah itu mengisi nama kamu, nama kamu digunakan untuk melihat ranking duel kamu, kamu bisa melihat ranking di http://www.ygopro.cyberplanet.it dan cari namamu dengan menggunakan ctrl + f . disamping nama ada kotak kecil dengan tulisan unranked, saya sarankan tak usah di centang. Setelah itu isilah password dan join



untuk lan mode, kamu bisa memainkan online ama lawanmu dalam satu jaringan..

penampakan multiplayer online :



kotak biru menginformasikan ranking kamu di ygopro,
Duel mode di sini ada 3, single, match, dan tag untuk mengganti duel mode (lihat merah) klik pada kotak duel (lihat hijau),



setelah kamu klik maka akan muncul menu diatas, untuk memilih duel mode klik tanda x (lihat biru) yang kamu inginkan, single, match, atau tag, setelah itu kamu bisa memilih deck yang akan kamu gunakan dengan mengklik yang saya lingkari merah, setelah itu tunggu sampai muncul nama orang lain (musuh) dibawa / diatas namamu, setelah itu centang kotak kecilnya, dan duel

lihat kotak hijau, itu adalah percakapan para duelist yang sedang duel, kamu bisa chat juga saat duel dengan mengetikan tulisan di bawah kotak hijau jika sudah menulis untuk mengirimkannya dengan ENTER

tampilan duel online (gunting batu kertas) :



tampilan duel online :




2. AI Mode



Dalam AI mode kamu akan bermain offline dengan komputer, deck AI bisa kamu buatkan sendiri, kekurangan AI mode adalah komputernya tidak sejenius di seri games yugioh power of chaos, karena ai mode memiliki script dengan deck tertentu yg bisa digunakan, seperti dalam versi 1.031.0 percy V1 ini ai modenya menggunakan deck exodia, jadi kalo kamu beri deck2 tipe summon monster gak bakal disummon sama ai mode nya XD. di AI mode kamu bisa mengatur sendiri kartu yg kamu mainkan, time limit, deck gak di shuffle, life points, dll


tampilan duel Ai mode :



3. Puzzle Mode



di puzzle mode ini kamu diharuskan memenangkan duel dengan situasi dan kartu yang sudah disediakan oleh gamenya, well puzzle mode ini cukup sulit menurutku, bagi yang pemikir mungkin bakalan suka

tampilan puzzle mode :



4. Watch Replay



dalam ygopro disediakan fitur watch replay yang gunanya untuk melihat replay duelmu, untuk memutarnya cukup pilih replay yang ingin kamu putar dan klik load replay. untuk menyimpan replay setelah duel apabila kamu menang/kalah akan muncul kotak dialog save replay, cukup tuliskan nama replay dan save.

tampilan load replay :





ada beberapa menu dalam replay ini seperti play, pause, swap , stop, dan exit, silahkan jelajahi sendiri ya.

5. Deck Edit



yang paling penting semuanya adalah DECK, kalo gak punya deck gak bisa mainin, hehe.. caranya cukup mudah tinggal tulis nama kartunya dan drag kedalam kotak besar (untuk main deck), kalo synchro, xyz, fusion, harus dimasukkin extra deck lo ya :v . dan side deck untuk nguatin deck mu saat match duel





kamu bisa ngatur jenis kartu juga, mau yang synchro doank, xyz doank, effect doank, dll (agar lebih mudah mencari kartu)

Untuk mendownload gamenya silahkan menuju ke site ygopronya / [DISINI] (harus register terlebih dahulu)

usahakan setelah mendownload gamenya langsung download update nya.. biar gak eror kalo buat main online

untuk trik2 lainnya seputar ygopro akan saya share di post berikutnya :)


;
Anda sedang membaca artikel tentang YGOPRO the Dawn of New Era - Automatic Dueling System dan anda bisa menemukan artikel YGOPRO the Dawn of New Era - Automatic Dueling System ini dengan url https://nero-vista.blogspot.com/2013/07/ygopro-dawn-of-new-era-automatic.html, anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel YGOPRO the Dawn of New Era - Automatic Dueling System ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link YGOPRO the Dawn of New Era - Automatic Dueling System sumbernya, Thx

Artikel Terkait Lainnya :



{ 5 comments... read them below or Comment }

  1. Ini downloadny gimana ya gan ???

    BalasHapus
  2. Kenapa pas lagi main kok end phase sendiri?

    BalasHapus
  3. @byson : kesini langsung http://www.ygopro.co/Download.aspx
    @muhammad : main AI mode ato online? mungkin kamu klik / kalo ngga ya mungkin efek kartu

    BalasHapus
  4. Agan cara share replay ke youtube gimana ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. di record dulu replaynya make screen recorder/pake replay video converter yang ada di www.ygopro.it ,

      abis itu tinggal upload di yutub aja

      Hapus

Berkomentarlah dengan baik..
1. No Spam
2. No Sara
3. No Kata2 Jorok

Papan Update

2015

  • Nero-Vista Blog akan vakum untuk sementara, mohon maaf atas ketidaknyamanannya

  • MARI SUPPORT BLOG INI

    Post Terpopuler





    close





    - Copyright © 2011 Nero Vista -Shinpuru V2 by Djogz- Modified by Nero Endra -